
Yogyakarta_ SMP Muhammadiyah 1 Yogyakarta menggelar wisuda akhirussanah bagi siswa IX Angkatan 2019/2020. Pelaksanaan wisuda berbeda dari tahun sebelumnya, oleh karenanya panitia wisuda memberlakukan protokoler kesehatan demi berjalannya acara tersebut dibuat sedemikan rupa, nyaman, singkat dan sederhana. Acara wisuda berlangsung selam dua hari dengan cara shift kamis dan jumβat (13-14/8)
Ketentuan yang wajib dipatuhi dalam wisuda akhirussanah SMP Muhammadiyah 1 Yoyakarta dipatuhi seluruh peserta wisudawan/ti maupun orang tua/ wali yang sebagian mendampingi protokol Kesehatan meliputi (wajib bermasker, cek suhu tubuh, cuci tangan, sosial distancing) setelah selesai pengambilan ijazah segera meinggalkan sekolah dengan menjaga ketertiban.
Pandemi yang belum berakhir pelaksanaan wisuda dibuat sederhana tidak diadakan sesi seremonial dan penampilah adik kelas seperti tahun sbelumnya. Wisudawan hadir setelah itu pengambilan raport, buku kenangan, ijazah dan penyematan samir oleh wali kelas dilanjut pemotretan atau pengambilan dokumentasi. Jarak antara peserta diatur agar terhindar dari kerumunan dan himbauan tidak berlama-lama di lingkungan sekolah.
Semoga acara ini dapat memberikan kesan mendalam terutama bagi para wisudawan dan orang tua kelas IX. Harapan sekolah ilmu yang telah diperoleh selama tiga tahun menempuh pendidikan di SMP Muhammadiyah 1 Yogyakarta bermanfaat, teruskan raih prestasi, torehkan pendidikan di jenjang selanjutnya, penanam akhlah yang telah didapatkan agar tetap istiqamah. aamiin